Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Pendidikan » Mahasiswa STAN Jadikan Desa Bandung Sebagai Lokasi Pembelajaran

Mahasiswa STAN Jadikan Desa Bandung Sebagai Lokasi Pembelajaran

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Senin, 27 Feb 2023

HARIANTERBIT.ID(PANDEGLANG)–Para mahasiswa-mahasiswi Sekolah Tinggi Akutansi Negara (STAN) Pandeglang, menjadikan Desa Bandung ,Kecamatan Banjar ,Kabupaten Pandeglang, Banten ,sebagai tempat pembelajaran.

Pasalnya ,Desa Bandung merupakan Desa yang saat ini memiliki segudang prestasi yang telah diraih.

Terutama dalam hal transparansi,  serta akuntabilitas dalam pengelolaan berbagai keuangan.

Hal itu terungkap dalam Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) Politeknik Keuangan Negara STAN 2023 di Desa Bandung, Senin (27/02/2023).

Menurut Wahyu Kusnadiharja,Selaku Kepala Desa Bandung, bahwa  profil desanya adalah merupakan indikator untuk mendorong pemulihan ekonomi daerah, yang saat ini sedang dikawal oleh para mahasiswa STAN di Desa Bandung tersebut.

“Kami mohon rekan-rekan mahasiswa untuk memberikan masukan dan arahan di Desa Bandung dalam KKM STAN,” ungkap Kades Bandung Wahyu.

Dikatakan Kades Wahyu,  mahasiswa STAN itu belajar selama seminggu melakukan KKM di Desa Bandung untuk sosialisasi dan pemahaman SDGs (Sustainable Development Goals) desa.

“Selama delapan hari, rekan-rekan KKM melakukan evaluasi atau penilaian IDM,” katanya.

“Mereka juga melakukan penerapan aplikasi pengelolaan keuangan bumdes sampai tingkat audit,” sambungnya singkat.

Ditambahkan, pihaknya berharap kedepan Desa Bandung bisa menjadi lokasi studi banding untuk desa lain di Banten umumnya seluruh Indonesia.

“Ini semua berkat dukungan semua komponen yang ada, khususnya dari Kepala DPMPD dan ibu bupati,” imbuhnya.

Sekedar untuk diketahui saja,SDGs desa adalah upaya terpadu untuk pembangunan ekonomi, sosial, lingkungan, hukum dan tata kelola masyarakat di tingkat Desa. Goals SDGs Desa diturunkan dari Goals SDGs Nasional menjadi 18 bidang fokus pembangunan. Skala skor SDGs Desa adalah 0 – 100. Semakin besar skor menunjukkan semakin tercapainya goals SDGs Desa. **(RedaksiWE)

  • Penulis: Redaksi
expand_less