Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Banten » DPAD Pandeglang Gelar Sosialisasi Pelestarian Naskah Kuno Milik Daerah

DPAD Pandeglang Gelar Sosialisasi Pelestarian Naskah Kuno Milik Daerah

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Kamis, 16 Nov 2023

harianterbit.if (Pandeglang) – Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Kabupaten Pandeglang menggelar Sosialisasi Pelestarian Naskah Kuno Milik Daerah bertempat di Oproom Sekretariat daerah, Kamis (16/11/2023).

Kegiatan Sosialisasi Pelestarian Naskah Kuno Milik Daerah diikuti para peserta penggiat dan pelestarian kesenian calung renteng dan rampag bedug, perwakilan dari sekolah dan masyarakat yang mempunyai perhatian khusus pada naskah-naskah.

Dalam kesempatan sosialisasi tersebut, Plt.Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Kabupaten Pandeglang Didin Fahrudin mengatakan kegiatan sosialisasi pelestarian naskah kuno milik daerah adalah sebagai upaya menjaga warisan budaya bangsa berupa naskah – naskah kuno yang menjadi karya peninggalan atau warisan dari para leluhur, “katanya.

Ia menegaskan tujuan dilakasanakanya sosialisasi pelestarian naskah kuno diantaranya mengajak masyarakat untuk berperan serta secara aktif untuk melindungi, merawat, dan mendaftarkan serta melestarikan naskah kuno berupa tulisan atau bentuk lain, “terangnya.

Ia berharap sosialisasi ini masyarakat bisa memahami rekam jejak bangsa dari naskah kuno yang berisikan beragam budaya sebagai bahan warisan generasi yang akan datang, “tuturnya.

Sementara itu, Asisten Administrasi Umum Setda Kabupaten Pandeglang Tatang Muhtasar mengatakan naskah kuno milik nasional maupun daerah dapat membantu masyarakat untuk memahami rekam jejak bangsa melalui seni dan budaya yang tinggi terkait kejayaan bangsa, “katanya.

Menurutnya, naskah kuno merupakan hasil pemikiran para leluhur dalam membangun peradaban bangsa yang lebih baik, pengetahuan yang terkandung dalam naskah kuno sangat penting dalam perjalanan kehidupan berbangsa dan bernegara yang akan datang, “ucapnya.

“Warisan kekayaan dan budaya karya intrlektual yang terekam dalam naskah kuno tidak akan bermakna jika tidak kita informasikan dan tidak didayagunakan sebagai imformasi dan ilmu pengetahuan yang bermanfaat bagi masyarakat, “pungkasnya.**@$epWE/SUDENICO)

  • Penulis: Redaksi
expand_less