DPC Demokrat Pandeglang Gelar HUT Demokrat ke-22 dan Tasyakuran Gedung Baru

Avatar of Redaksi
DPC Demokrat Pandeglang Gelar HUT Demokrat ke-22 dan Tasyakuran Gedung Baru I Harian Terbit
Keterangan foto : DPC Demokrat Pandeglang Gelar HUT Demokrat ke-22 dan Tasyakuran Gedung Baru, (Foto/HarianTerbit)

HarianTerbit.id, Pandeglang | DPC Partai Demokrat Kabupaten Pandeglang merayakan HUT Partai Demokrat yang ke-22.

Acaranya berlansung di gedung Kantor DPC Demokrat Pandeglang yang baru dibangun terletak di Jalan Raya Pandeglang-Rangkasbitung, Kampung Kumalirang, Kelurahan Kabayan, Kecamatan Pandeglang, Kabupaten Pandeglang.

Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Pandeglang, Fuhaira Amin, mengungkapkan, bahwa pembangunan Kantor DPC Demokrat Pandeglang yang selesai bertepatan dengan HUT Partai Demokrat ke-22 ini adalah kebetulan yang direncanakan pada tanggal 9 September 2023 ini.

“Ya secara kebetulan kami rencanakan bahwa pembangunan kantor ini rampung pada tanggal 9 September 2023 bertepatan dengan HUT Partai Demokrat ke-22,” ungkap Fuhaira Amin kepada media ini, Sabtu (9/9/2023).

Fuhaira Amin yang juga Wakil Ketua DPRD Pandeglang ini, menyampaikan harapannya bahwa tahun depan, Ketua Umum Partai Demokrat, Pak AHY, dapat meresmikan kantor tersebut sebagai apresiasi atas dedikasi dan loyalitas kader Demokrat.

Selain itu, dalam rangkaian acara ini, berbagai perlombaan seperti lomba makan kerupuk, balap kelereng, joget balon, dan layangan peteng diselenggarakan dan diikuti dengan antusias oleh masyarakat umum.

“Perlombaan ini cukup antusias diikuti oleh masyarakat umum bukan hanya para kader Partai Demokrat. Ya cukup meriah acaranya tadi juga secara spontan saya ikut juga lomba balap kelereng,” kata Fuhaira.

Baca Juga : Ketua DPD Hadiri Latgab di DPC Kesti TTKKDH Karang Tanjung

Selain acara hiburan, DPC Partai Demokrat Pandeglang juga memberikan santunan kepada yatim-piatu dan melaksanakan bakti sosial kepada masyarakat sekitar.

Fuhaira menambahkan bahwa acara ini dihadiri oleh beberapa tokoh penting, termasuk anggota DPR RI Rizki Natakusumah, Ketua DPD Partai Demokrat Hj. Iti Oktavia Jayabaya, anggota DPRD Provinsi Banten Yoyon Sujana, dan banyak kader simpatisan lainnya.

“Diperkirakan pukul 02.20 WIB diperkirakan kami juga akan mengadakan prosesi formil, juga ibu Itu ketua kami juga ibu Bupati mudah-mudahan berkenan,” ujarnya.

Hal senada juga disampaikan Sekretaris DPC Demokrat Pandeglang, Iing Supriadi, menyatakan keyakinannya bahwa Partai Demokrat Pandeglang akan meraih kemenangan pada Pemilu 2024, sesuai dengan instruksi dari Ketua Partai Demokrat Pandeglang.

“Sesuai dengan instruksi Ketua Partai Demokrat Pandeglang kita harus merebut kembali kemenangan di 2024, dan ini disambut begitu antusias serta semangat dari para kader disetiap dapilnya kita bekerja semua, insyaallah hakul yakin Partai Demokrat akan menjadi juara di Kabupaten Pandeglang,” tandas Iing Ketua Fraksi Demokrat DPRD Pandeglang ini.

Hadir dalam acara itu Ketua DPD Demokrat Provinsi Banten, Hj.Iti Octavia Djayabaya, SE,MM yang didampingi Sekretaris DPD Demokrat Banten.*** (Den ASEPWE)

banner 325x300
Ikuti kami di Google News