Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Pandeglang » Bupati Pandeglang,Dewi Setiani Jenguk Anak Penderita TBC Tulang di Pulosari

Bupati Pandeglang,Dewi Setiani Jenguk Anak Penderita TBC Tulang di Pulosari

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Sabtu, 15 Mar 2025

HARIANTERBIT.ID, Pandeglang – Bupati Pandeglang Raden Dewi Setiani menjenguk Januri (9) anak yatim piatu warga Kp.Kaduinjuk Desa Banjarwangi Kecamatan Pulosari yang di diagnosa penderita TBC( Tuberkulosis)Tulang

, Jumat (14/3/2025).

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Pandeglang Raden Dewi Setiani datang memberikan bantuan dan santunan untuk Januri.

“Hari ini saya datang menjenguk Januri, tentu saja kami prihatin dan akan berupaya maksimal untuk kesembuhan Januri, “ujarnya.

Ia menegaskan Pemerintah daerah akan terus berupaya dan membantu Januri, agar kembali sehat seperti semula.

“Saya sudah intruksikan Kadinkes dan Kepala UPT Puskesmas Pulosari serta Stakeholder terkait agar adik Januri ini mendapatkan perawatan yang lebih komprehensif, “tegasnya.

Dalam kesempatan yang sama, Bupati Dewi Setiani juga menjenguk Euis warga Kp.Munjul Desa Karyawangi yang mengalami kelumpuhan.

“Mari kita doakan bersama, Pemerintah daerah akan berupaya melakukan yang terbaik untuk kesembuhan mereka,”ucapnya.

Kepala UPT Puskesmas Pulosari Neti Gunaeti mengatakan sejak dari awal kita sudah melakukan pemantauan dan pemeriksaan kepada Januri secara intensif dan berkala, sedangkan untuk hasil diagnosa sementara penyakit yang dialami oleh Januri ini adalah TBC tulang, “katanya

“Kami sudah konsultasi dengan dokter spesialis dan pasien atas nama Januri ini kita langsung bawa ke RSUD Banten untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut, setelah dilakukan pengobatan dan pemeriksaan secara komprehensif dalam waktu dekat pasien akan segera di rujuk ke RSCM, “ungkapnya.

Sementara itu, Enah salah satu perwakilan keluarga Januri mengatakan penyakit yang dialami ponakanya ini awal mulanya adalah saat usia 3 tahun, sedang bermain, terjatuh, saat itu kita lakukan pengurutan sebanyak 4 kali, akan tetapi dengan berjalanya waktu sampai dengan saat ini penyakit itu malah semakin parah, Januri sering mengeluh sakit pinggang yang parah, demam,perutnya sakit disertai dengan sesak nafas, “tuturnya.

“Alhamdulilah kami bersyukur Januri mendapatkan perhatian dari Pemerintah, minta doanya, dalam waktu dekat akan segera di rujuk ke RSCM, mudah – mudahan Januri segera sembuh seperti semula, “pungkasnya.***(Aki ASEPWE KAMALIYAT/DENI CHOLOT).

  • Penulis: Redaksi
expand_less