Hukum  

TANGGAPI KASUS IBU TEWAS DI PATI, TEH CAMEL HARAPKAN POLISI TINDAK TEGAS PELAKU

Avatar of Redaksi
TANGGAPI KASUS IBU TEWAS DI PATI, TEH CAMEL HARAPKAN POLISI TINDAK TEGAS PELAKU

Jakarta – Sebelumnya, ramai di pemberitaan kasus seorang ibu di Pati, Jawa Tengah, bernama Budiati. Wanita ini ditemukan tewas sambil memeluk bayinya yang berusia kurang dari sebulan.

Jasadnya ditemukan di sebuah rumah di Perumahan Griya Pesona II, Dukuh Ngipik, Desa Kutoharjo, Kecamatan Pati, Kabupaten Pati, Rabu (14/6/2023).

Selain jenazah ibu yang memeluk bayinya, di lokasi itu terdapat dua bocah lain yang juga merupakan anak korban. Mereka berusia 4 tahun dan 2 tahun.

Camellia Panduwinata, atau yang lebih dikenal dengan Teh Camel juga turut memberikan pernyataannya dalam hal ini. Teh Camel menyampaikan rasa duka cita terhadap korban dan keluarga.

“Pertama kali denger kaget banget. Hal kaya gitu (kasus) bisa dilakuin sama sosok yang harusnya ngelindungin kita. Jadi saya, Camellia Panduwinata, menyampaikan perasaan turut berduka cita terhadap kerabat dan keluarga yang ditinggalkan, dan saya menentang segala bentuk kekerasan dalam keluarga,” ujar wanita yang merupakan Calon Legislatif untuk Dapil Bogor dan Cianjur ini.

Teh Camel juga berharap pihak kepolisian dapat mengusut tuntas kasus tersebut, dan pelaku dapat dijatuhi hukuman yang setimpal dengan perbuatan kejinya.

“Untuk kasus ibu yang dianiaya hingga tewas ini saya mengharapkan kepolisian dapat menjalankan proses hukum dengan maksimal, dan nantinya pelaku dapat dihukum seberat – beratnya,” Ujar Teh Camel ditemui di sela kegiatan kampanyenya.

Lebih lanjut, Teh Camel juga menyampaikan bahwa sebagai perempuan, kita harus berani menyuarakan pendapat dan membela sesama perempuan.

Bagi Teh Camel, women support women harus dilakukan secara nyata. Karena sesungguhnya wanita adalah makhluk yang kuat, terutama seorang Ibu.

banner 325x300
Ikuti kami di Google News