Budaya  

Akar Sari Culture Festival Bagian Pelestarian Budaya dan Pemberdayaan UMKM

Avatar of Redaksi
Akar Sari Culture Festival Bagian Pelestarian Budaya dan Pemberdayaan UMKM I Harian Terbit

Pandeglang – Akar Sari Culture Festival telah resmi dibuka, berbagai penampilan seni budaya serta produk – produk lokas khas Pandeglang dipasarkan di stand – stand yang sudah sediakan oleh Panitia yang berlangsung di Alun -alun Kecamatan Saketi.

Kegiatan Akar Sari Culture Festival secara resmi dibuka oleh Asisten Ekonomi dan Pembangunan Setda Kabupaten Pandeglang Nuriah, Selasa (18/7/2023).

BACA JUGA;Ribuan Warga Pandeglang Ikuti Pawai Obor Sambut Tahun Baru Islam

Dalam kesempatan tersebut, Asisten Ekonomi Pembangunan Sekretariat daerah Kabupaten Pandeglang Nuriah mengatakan event Akar sari culture festival sebagai bagian dari pelestarian budaya dan pemberdayaan bagi para pelaku usaha mikro kecil dan menengah di Kabupaten Pandeglang, “katanya.

Selain itu, kata Nuriah, akar sari culture festival bertujuan untuk mengenalkan dan mengedukasi kepada masyarakat tentang kebudayaan serta menumbuhkan dan mengangkat ekonomi kreatif di masyarakat, yang bermuara pada pelestarian buadaya dan kesejahteraan masyarakat, “ucapnya.

Menurutnya, melestarikan budaya dan menumbuhkan kesadaran akan pentingnya pelestarian budaya itu sangat penting, apalagi di era modern seperti sekarang ini, dimana pada dasarnya kesenian budaya harus betul – betul kita jaga dan dilestarikan, oleh sebab itu akar sari culture festival merupakan bagian dari pelestarian budaya dan pemberdayaan UMKM, “terangnya.

Baca Juga;Kunker Mentan di Pandeglang Percepat Tanam Padi Antisipasi Dampak Iklim El-Nino

Sementera itu, Ketua panitia pelaksana akar sari culture festival Yudi Wahyudin mengatakan maksud dan tujuan tujuan diselenggarakanya Akarsari Culture Festival ini yang pertama ada tiga gunung dan itu menjadi fokus kegiatan. yaitu pelestarian alam, budaya, dan peningkatan ekonomi masyarakat, “katanya

Ia menegaskan kegiatan akar sari culture festival akan digelar selama lima hari yaitu pada tanggal 15-20 Juli 2023 di dua tempat yakni Alun-alun Kecamatan Saketi dan Kadu Engang tepat di bawah wisata Landmark Pandeglang, “tegasnya.

“Event Akar Sari Culture Festival dimeriahkan dengan berbagai kegiatan mulai dari kesenian budaya, pelestarian alam, gebyar UMKM, perlombaan, Fun Bike, Senam Massal hingga kegiatan pelestarian lingkungan, “pungkasnya.**(@$3pWE/$udenico)

banner 325x300
Ikuti kami di Google News